Film Siksa Neraka Siap Membuat Para Penonton Taubat Berjamaah, tayang 14 Desember 2023 di Seluruh Bioskop Tanah Air

 



Jakarta, 11 Desember 2023 - Film yang diadaptasi dari komik Siksa Neraka karya M. B. Rahimsyah ini memiliki narasi cerita yang berfokus dengan kisah orang-orang yang mendapatkan balasan penyiksaan di akhirat karena telah berperilaku buruk selama dirinya hidup di dunia.

“Film ini lebih ke slasher, banyak adegan sadis, siapkan mental agar kuat nonton film ini saat melihat beragam adegan sadis,” ujar Kiesha Alvaro.

Film Siksa Neraka yang di sutradarai oleh Anggy Umbara ini menyajikan bagaimana Siksa di Neraka atas perbuatan umat manusia selama di dunia. 

"Harapannya memang film ini bisa membuat penonton, khususnya anak muda agar berbakti kepada kedua orangtua, serta mengajak seluruh penonton taubat berjamaah." Ujar Anggy Umbara, sutradara film Siksa Neraka. 




Film Siksa Neraka di harapkan bisa menjadi pelajaran setiap apa yang di lakukan di dunia, akan mendapatkan balasannya di akhirat nanti. 

Film Siksa Neraka juga menyajikan Visual Neraka dengan kualitas CGI yang memakan biaya produksi hampir 5 Milyar rupiah. Sutradara Film, Anggy Umbara mengatakan film ini adalah yang paling besar biaya produksinya. 

Menurut Producer film Dheeraj Kalwani. Menyajikan visual Neraka harus benar-benar detail dan harus menunjukan kengerian dari komiknya kedalam sebuah film layar lebar. 

Film Siksa Neraka akan tayang di bioskop seluruh Indonesia mulai 14 Desember 2023.


Penulis : Budi


Comments

Popular posts from this blog

Spoiler! Film “Heartbreak Motel” Bawa Tema Cinta Segitiga dan Toxic Relationship yang Penuh Kejutan Emosional

Kumenangis.. Ketegaran Rossa Bikin Bioskop Banjir Air Mata Para Single Mom Nangis Berjamaah

Film Komedi Horor “Sekawan Limo” Raih 2,2 Juta Lebih Penonton Bikin Semua Kepingkel lan Kemekel